Pages

Jumat, 21 Oktober 2011

Ayam Berkah Melawai

Ini tempat makan fav keluarga aku dari dulu... sebenernya yg dijual bukan menu yang istimewa, hanya ayam goreng yang dijual per ekor atau per setengah ekor, lalapan, pete goreng, tahu tempe, sayur tahu, sayur asem, sop ceker, dan aneka minuman... sepintas diliat dari menunya tidak ada yg istimewa kan, tetapi mengapa bisa jadi fav kami..

Yaaaa... ayam goreng disini sangat berbeda dengan kebanyakan tempat,rasanya yang gurih dari ayam kampung pilihan yang diungkep dengan bumbu dan tingkat kematangan yang pas, membuat kita tidak berhenti melumat potongan ayam tsb sampai tulang2nya, hahahah, sungguh sulit mendeskripsikannya kelezatannya, satu ekor selalu terasa kuraaaaang ^o^. Teman sejati dari ayam ini tentu sambalnya yang tidak kalah enak, memang tidak terlalu pedas, tapi KHAS, yang membuat kita selalu mencocolkan ayam tsb ke dalam sambalnya.

Menu yang tidak kalah penggemarnya adalah sop ceker ayam kampungnya, wuiiihhh rasanya hangat dan segar, cocok buat menghangatkan badan, apalagi kl sedang flu (khusus menu ini adanya sore sampai malam).

Kemudian yang wajib dicoba juga adalah Es Kopyornya yang beda, original and full kopyor + susu membuat paduan ini semakin kita lupa...

Harga :
Ayam Goreng 1 Ekor Rp. 40000
Sop Ceker Rp. 6000
Es Kopyor Rp. 16000




Lokasi : Melawai, Blok M


Salam kuliner
cacarani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar